Energi langit sangat dinamis, selalu berubah-ubah, dengan perubahan energi langit, bumi dan penghuninya mengikuti arah gerak energi langit, bumi seakan -akan menjadi pendamping setia langit, energi apapun yang diberikan oleh langit, bumi senantiasa menerima dengan pasrah. Hubungan intim antara langit dan bumi senantiasa terjadi.
Berbagai macam musim, bumi senantiasa melaluinya, ketika musim panas bumi rela kehilangan, kekeringan kelayuan segala hal yang ada di atasnya, ketika musim dingin, bumi dengan sempurna mengeluarkan sesuatu yang bermanfaat bagi para penghuni diatasnya. namun tatkala antar musim ada energi jahat, para penghuni bumi harus mampu mengsinergikan dan mengharmoniskan antara badan dan keadaan cuaca.
Cara mengharmoniskan antara keadaan badan dan cuaca sebagai berikut :
A. Musim Panas
Energi langit turun dan energi bumi naik, dimasa ini pertumbuhan semarak, untuk mengharmoniskan tubuh :
a. tidurlah agak larut maksimal jam 09.00 malam
b. tahan emosi, jangan cepat marah, ketika mudah marah,pengeluaran energi besar dan akan mengurangi energi panas didalam tubuh, yang akan berdampak di musim dingin
c. bangunlah pagi-pagi sebelum subuh,
d.tetap ceria, jangan mengeluh akan hari yang panas.
Bagi siapa yang ceroboh di musim panas akan menganggu kinerja jantung.
B. Musim Dingin
Musim dingin sebagai musim untuk menyimpan. mengahrmoniskannya dengan cara:
a. Tidur lebih awal, setelah Isya
b. Hindari hawa yang dingin
b. jaga kehangatan badan
c. kurang olah raga berat, sebab akan menguras sistem kehangatan tubuh, sehingga didalam tubuh akan mudah termasuki angin
d. tenangkan jiwa, seolah-olah mempunyai rahasia yang tersimpan.
Bagi siapa yang ceroboh dimusim dingin, akan menganggu fungsi ginjal dimusim berikutnya, yang akan berdampak kepada organ lain seperti, jantung, hati dan paru.
semoga bermanfaat....SALAM SEHAT
0 komentar:
Posting Komentar